DALAM TUGASNYA WARTAWAN KAMI SELALU DIBEKALI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA IMBALAN APAPUN DARI NARASUMBER KECUALI IKLAN
Pasang Iklan Disini

Acara Rakornas Bunda PAUD Se-Indonesia Kalianda



Bunda PAUD Kabupaten Lampung Selatan Hj. Pitka R. Menoza, Ba, Bsc, MBA menghadiri acara Pengukuhan Ibu Negara Republik Indonesia, Hj. Iriana Joko Widodo sebagai Bunda PAUD Indonesia, yang diselenggarakan di Gedung Sasono Langgen Budoyo, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Kamis (19/03).


Dalam kesempatan itu, Istri orang nomor satu di Indonesia, Iriana didampingi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Anies Baswedan, Istri Wakil Gubernur DKI Jakarta, Heppy Farida dan dihadiri 541 Bunda PAUD Provinsi, Kabupaten/Kota serta Organisasi Mitra PAUD se-Indonesia.

 Dalam pidato singkatnya, Iriana merasa prihatin karena menurutnya disejumlah daerah di Indonesia masih banyak PAUD yang memerlukan adanya peningkatan fasiltas untuk menunjang keberlangsungan PAUD.

"Ini merupakan pengukuhan Bunda PAUD yang ketiga kalinya bagi saya. Sebelumnya juga sebagai istri Walikota Solo, kemudian ketika Bapak menjadi Gubernur DKI Jakarta dan sekarang," tutur Iriana.

Sementara, ditemui disela-sela acara, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lampung Selatan, Drs. Burhannudin yang ikut mendampingi Bunda PAUD Lampung Selatan menjelaskan, kehadiran Bunda PAUD Pitka R. Menoza, selain untuk menghadiri Pengukuhan Bunda PAUD Indonesia, tetapi juga sekaligus mengikuti Rakornas Bunda PAUD dan Gebyar PAUD seluruh Indonesia.

 "Harapannya setelah Rakor ini, dunia pendidikan khususnya PAUD di Lampung Selatan dapat lebih maju dan berkualitas. Sesuai dengan Tema Rakor "Gerakan PAUD Berkualitas", setelah kita memenuhi target 1 desa 1 PAUD, kedepan adalah bagaimana kita menjadikan PAUD di Lampung Selatan menjadi lebih berkualitas," ujarnya.

 Disamping itu, mengenai Angka Partisipan Kasar (APK) PAUD di Kabupaten Lampung Selatan yang sudah diatas 80 % melebihi APK Nasional yg hanya 66 Persen ditahun 2014, dirinya menilai hal tersebut tidak terlepas dari kegigihan Bunda PAUD Kabupaten Lampung Selatan.

"Ini semua tidak terlepas dari kegigihan serta peran Bunda PAUD Pitka R. Meniza yang selalu melakukan sosialisasi turun ke bawah dari desa ke desa, karena Bunda PAUD sangat mengutamakan keberlangsungan PAUD di Lampung Selatan," terang Burhanuddin. (ernita mm)